Selasa, 05 Juni 2018

Asal Usul Umbul Ponggok (wisata baru yang ngehits banget)

 
Asal usul mengapa dinamakan sebagai Kolam Umbul Ponggok Klaten karena Umbul berarti mata air dan Ponggok adalah nama Desa dimana kolam ini berada. 

Pada zamannya dahulu, kolam Umbul Ponggok Klaten ini berfungsi sebagai irigasi perkebunan dan digunakan masyarakat sebagai destinasi wisata.

Kolam dengan panjang sekitar 70 meter dan lebar sekitar 40 meter ini memiliki sumber mata air yang terletak di dasar kolam. Kejernihan air Kolam Umbul Ponggok ini membuat kilau dan warna-warni ikan yang berenang akan terlihat eksotis saat tertangkap kamera didalam air. 

Umbul Ponggok Klaten
Beberapa tema foto dalam air di Kolam Umbul Ponggok ini memang tidak lumrah alias anti mainstream. Bagaimana mungkin bisa berdiri sebuah tenda didalam air atau melakukan aktifitas layaknya dibibir pantai seperti berjemur dibawah payung warna-warni atau menonton televisi. Memang, semua tema itu bukan khayalan dan dapat diwujudkan hanya di Kolam Umbul Ponggok Klaten.

Uniknya lagi, kolam khas zaman dahulu masih tetap dipertahankan oleh pengelola Kolam Umbul Ponggok Klaten ini. Dengan dasar bebatuan  dan hamparan pasir membuat kesan kolam sangat alami dan natural. Wajar jika banyak nitzen yang begitu membanggakan foto-foto mereka saat selfie bersama ikan-ikan di Umbul Ponggok Klaten. Kesannya seperti berada di lautan atau di danau tengah hutan.

Umbul Ponggok Klaten ini juga ternyata sudah biasa digunakan sebagai latihan diving. Sumpah deh mendingan latihan diving disini karena suasananya seperti laut beneran. Beda rasanya kalau cuma latihan diving di kolam renang biasa yang hanya dibatasi dengan dinding-dinding keramik berwarna biru atau putih. Dijamin nuansa lautnya kena banget kalau latihan diving di Umbul Ponggok Klaten.

Nuansa dan suasana seperti berada di lautan inilah yang menjadi keunggulan atau daya jual Kolam Umbul Ponggok Klaten ini. Ikan-ikan tawar yang berada di kolam ini memang sengaja dipelihara. Ukurannya beragam, mulai dari yang paling kecil hingga yang cukup besar. Kalian tidak perlu khawatir karena ikan air tawar ini sudah terbiasa dengan keberadaan manusia dan sangat jinak. Airnya juga tidak berbau amis meskipun menjadi habitat para ikan karena air didalam kolam ini langsung dari mata air kemudian mengalir ke sungai-sungai di sekitarnya.

Tips dan Panduan Wisata ke Kolam Umbul Ponggok, Klaten, Jawa Tengah.
  • Disarankan kalian membawa alat snorkeling sendiri ya supaya lebih bebas mengeksplorasi kolam Umbul Ponggok ini.
  • Di Kolam Umbul Ponggok ini sudah tersedia paket foto untuk prewedding
  • Jika kalian ingin mendapatkan momen foto Underwater terbaik, sebaiknya dilakukan antara pukul 07.00 – 09.00 WIB atau sore hari pukul 14.00 – 16.00 WIB.
  • Jika tidak bisa berenang tidak perlu khawatir, kalian masih bisa foto underwater kok. Karena untuk foto kalian memang tidak memerlukan keterampilan berenang yang penting kalian harus bisa senyum didalam air
  • Kalian bisa bebas berkreasi di Kolam Umbul Ponggok Klaten ini dengan berbagai gaya dan kostum. Seuaikan dengan tema yang kalian pilih dan kalian suka sesuai dengan selera.
  • Pastikan kalian membawa action camera dengan housing atau water proof jika ingin beraksi secara pribadi dan tanpa malu.


Ayo liburan ke Jogja bersama Yalim Jogja Tour & Travel
Wa 082225307668 / 081352571888

Tidak ada komentar:

Posting Komentar